Hamburger SV - Paruh Kedua Bundesliga Musim 2018/2019


- Bursa Transfer -
Transfer Masuk
Tidak banyak pemain yang saya datangkan karena saya rasa skuad HSV untuk musim ini sudah sangat cukup untuk mengarungi paruh kedua Bundesliga musim 2018/2019. Hanya 3 pemain yang saya datangkan yaitu Marco Hoger, Georg Willmann, & Uwe Hassler. Dua nama terakhir adalah pemain muda yang saya proyeksikan untuk mengisi skuad HSV U19 & nama pertama saya datangkan karena saya melihat Hoger kurang bahagia di Schalke 04 & ingin hijrah. Dengan hanya 3,2M poundsterling, dia berhasil saya datangkan ke HSV.
Marco Hoger
Georg Willmann & Uwe Hassler


Transfer Keluar
Kurang mendapat tempat di tim inti saya membuat Andy Parensen ingin keluar dari HSV walaupun saya masih ingin mempertahankannya sebagai pelapis dari Matuidi. Parensen saya lepan ke FC Groningen dengan biaya transfer 1M Poundsterling.

- Januari -
Posisi yang cukup tinggi di akhir paruh pertama, posisi 3, dengan target hanya lolos ke Europa League membuat manajemen merubah targetnya untuk musim ini yaitu lolos ke Liga Champion musim depan. Kebijakan ini membuat dana untuk belanja bertambah kurang lebih sebesar 3M poundsterling & dana untuk gaji bertambah sebesar 190K poundsterling.
Paruh kedua musim ini dibuka dengan beberapa pertandingan persahabatan karena Bundesliga baru akan berjalan pada pertengahan bulan ini. Diantaranya adalah melawan Bayern Muenchen (2-2). Bundesliga dimulai kembali dengan melawan Frankfurt (3-0), dilanjutkan dengan melawan Schalke (5-1), & terakhir Leverkusen (0-1).

- Februari -
Di bulan ini hasil yang cukup berlawanan didapat HSV saat berlaga di Bundesliga & di Europa League. Di Bundesliga, HSV cukup perkasa dengan berhasil meraih tiga kemenangan & satu kali imbang. Sedangkan di Europa League, HSV harus mengakui keunggulan Real Madrid di leg pertama maupun leg kedua (agg 2-5). Dengan tersingkirnya HSV di babak ini, saya gagal memenuhi target dari manajemen di Europa League yaitu untuk lolos ke 2nd Knockout Round.

- Maret -
Bulan yang menggembirakan sekaligus mengecewakan. Di satu sisi saya senang karena bisa membantai Bayern Muenchen dengan skor yang sangat telak, 5-0, tapi di sisi lain saya kecewa karena HSV gagal melaju ke final DFB-Pokal setelah di semi final harus mengakui keunggulan Schalke dengan skor 0-2. Walaupun target dari manajemen hanya lolos ke babak semi final & saya berhasil memenuhi target tersebut, saya tetap kecewa karena saya pribadi menargetkan HSV bisa juara di DFB-Pokal musim ini.

- April -
HSV mencatatkan rekor 100% menang di bulan ini, semua lawan dibabat habis, termasuk Dortmund (3-0). Dengan kemenangan ini HSV semakin mendekati Dortmund yang berada di peringkat kedua & membuka peluang untuk bersaing memperebutkan gelar juara Bundesliga musim ini.

- Mei -
Kemenangan saat melawan Kaiserslautern memastikan HSV untuk berlaga di Liga Champion musim depan & berhasil memenuhi target dari manajemen. Pertandingan terakhir musim ini saat melawan Stuttgart adalah laga kunci untuk merebut gelar juara Bundesliga musim ini. Sayangnya HSV hanya mendapatkan hasil imbang sementara di tempat lain Bayern Muenchen berhasil mengalahkan Koln.

- Klasemen Akhir Bundesliga Musim 2018/2019 -

 Di akhir paruh pertama bisa dilihat seakan-akan Bayern Muenchen akan mendapatkan gelar juara dengan mudah, tapi dengan rentetan hasil bagus HSV & hasil yang cukup buruk yang diderita oleh Bayern Muenchen membuat persaingan terbuka kembali walaupun pada akhirnya Bayern Muenchen berhasil menjadi juara (lagi) dengan 77 poin, selisih tiga angka dari HSV yang mendapatkan 74 poin.
Grafik perjalanan HSV di klasemen Bundesliga musim 2018/2019

Musim depan target saya adalah mengakhiri dominasi Bayern Muenchen di Bundesliga yang telah terjadi beberapa tahun terakhir ini dengan membawa HSV menjadi juara Bundesliga musim 2019/2020.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar